Monday, November 30, 2009

Kisi-Kisi Soal Ulangan Semester GanjiL

I. MATA PELAJARAN TEKNOLOGI INFORMASI & KOMUNIKASI (TIK)

PETUNJUK :
Berikut ini adalah beberapa soal yang kemungkinan akan masuk dalam Naskah Soal Ujian Semester Ganjil Tahun Pelajaran 2009/2010 dan yang kemungkinan masuk itu hanya sepuluh soal saja diantara soal-soal yang ada dibawah ini.

CATATAN :
Soal ini dapat dikerjakan langsung dan jawaban dapat ditemukan dalam Lembar Kerja Siswa (LKS) masing-masing dan jawaban sebaiknya diHAFAL saja jadi sewaktu ujian nanti dapat menjawab seluruh soal-soalnya.

PERINGATAN :
Apabila kedapatan oleh Pengawas Ujian KOPEKAN atas jawaban soal yang diberikan, maka saya berikan nilai 5 (Lima) diraportnya untuk Mata Pelajaran TIK dan begitu juga dengan nilai-nilai yang bersangkutan untuk semester genap nanti, jadi DILARANG membuat kopekan atau sejenisnya kalo ga mw diberi nilai 5 di raport.


KISI-KISI SOAL UJIAN SEMESTER :

1. Tuliskan apa yang dimaksud dengan telekomunikasi !

2. Tuliskan beberapa alat komunikasi yang menggunakan isyarat suara !

3. Jelaskan kelebihan telepon sebagai alat komunikasi dibandingkan dengan telegraf !

4. Tuliskan ciri-ciri dari komputer generasi keempat !

5. Tuliskan keuntungan dari sistem komunikasi yang menggunakan satelit !

6. Tuliskan empat dampak negatif dari penggunaan TIK dalam kehidupan !

7. Tuliskan serat yang digunakan sebagai kertas oleh bangsa Mesir Kuno pada masa periode 500 M !

8. Tuliskan empat peranan TIK dalam bidang pendidikan !

9. Tuliskan apa saja dan bagaimana mengatur posisi tubuh dalam K3?

10. Jelaskan cara menghidupkan dan mematikan komputer dengan baik dan benar !

11. Tuliskan macam-macam sistem operasi !

12. Jelaskan istilah-istilah perangkat komputer dibawah ini :
a. CPU
b. Monitor
c. Printer
d. Keyboard
e. Mouse
f. Speaker
g. Scanner

13. Tuliskan empat bagian dari desktop windows !

14. Jelaskan cara yang benar mengatur screensaver pada desktop !

15. Jelaskan empat cara menambahkan user account !


II. MATA PELAJARAN PENDIDIKAN OLAHRAGA (PENJASKES)

KISI-KISI SOAL UJIAN SEMESTER :

1. Tuliskan empat teknik dasar yang harus dikuasai seorang pemain sepakbola !

2. Tuliskan empat macam pukulan yang sering dilakukan dalam permainan tenis !

3. Tuliskan apa yang dimaksud dengan lari gawang !

4. Tuliskan empat macam latihan kekuatan otot lengan dan otot bahu !

5. Tuliskan apa yang dimaksud dengan sikap lilin ?

6. Jelaskan tiga prinsip-prinsip gerakan dalam senam irama !

7. Tuliskan dua macam gerakan kaki dalam renang gaya dada !

8. Tuliskan empat macam gaya dalam berenang !

9. Tuliskan apa yang dimaksud dengan berkemah ?

10. Jelaskan lima tugas pokok yang harus dilakukan oleh seorang petugas P3K !

11. Tuliskan tiga macam pendarahan !

12. Tuliskan empat macam peralatan berkemah !

13. Jelaskan fungsi menyundul bola dalam permainan sepakbola !

14. Jelaskan apa tujuan diadakannya senam kesegaran jasmani di sekolah ?

15. Tuliskan apa yang dimaksud dengan senam irama !


* SELAMAT MENJAWAB *

0 comments:

Chatting di mIRC

Linkin Park_New Devide

Naruto vs Orochimaru

  © Blogger templates The Professional Template by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP